Physical Address

304 North Cardinal St.
Dorchester Center, MA 02124

vaksin covid-19 dan haji

Vaksin Covid 19 dan Haji Sangat Berkaitan Erat dan Jadi Harapan Terbesar Para Calon Jamaah Haji

Vaksin covid-19 dan haji tentunya sangat berkaitan erat untuk saat ini. Mengingat untuk saat ini sedang masa pandemi, dimana covid-19 masih dapat menyebar kapanpun dan dimanapun. Oleh karena itu, dengan penemuan vaksin covid-19 ini tentu saja memberikan harapan yang besar untuk para jamaah haji di seluruh dunia.

Terlebih lagi tahun 2020 ini ibadah haji untuk luar Arab Saudi ditiadakan untuk mencegah penyebaran virus covid-19. Dan sangat diharapkan agar tahun depan ibadah haji kembali dibuka untuk para umat muslim. Harapan dari para calon jamaah haji yang tertunda sangat besar agar dapat segera diberangkatkan.

Penemuan dari vaksin-19 akan memberikan harapan yang sangat besar untuk para calon jamaah haji jika tidak aka nada pemabatalan haji di tahun 2021 mendatang. Rasa optimis terseut sangat tampak ketika acara Jagong Masalah Haji dan Umrah atau Jamarah yang mana digelar oleh Kementerian Agama yang bertempat di Aula Hotel Utami, Sumenep, Jawa Timur.

Vaksin Covid-19 dan Haji Berkaitan Dengan Meminimalisir Virus

Salah seorang peserta sosialisasi yang bernama Hidayat mengatakan jika dengan adanya penemuan vaksin serta ditambah dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat, tentu saja sudah cukup untuk menjadi alasan jika penyebaran dari virus covid-19 tersebut dapat diminimalisir secaa baik dan maksimal.

Kementerian Agama dan Komisi VIII DPR memang harus memperjuangkan hal tersebut dan jangan sampai ibadah haji di tahun 2021 ditiadakan lagi. Kepala Kementerian Agama Sumenep Juhedi juga sangat sependapat dengan usul tersebut.

Menurutnya penemuan dari vaksin-19 ini harus menjadi penguat pada saat Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama dan juga Komisi VIII melakukan lobi tentang ibadah haji.

Banyak calon jamaah haji yang berharap dengan adanya vaksin covid-19 tersebut dapat menjadi salah satu opsi dibukanya kembali ibadah haji pada tahun depan, yaitu 2021 yang tinggal menghitung hari.

Mitigasi Dampak Pandemi Covid-19 Dengan Vaksin covid-19 dan Haji

Mengenai vaksin covid-19, Hasani Bin Zuber selaku Anggota Komisi VIII DPR RI menilai masih jauh panggang dari api. Hal tersebut karena sampai saat ini vaksin Sinovac yang merupakan buatan dari China masih dalam tahap uji klinis dimana dilakukan oleh BPOM.

Yang pasti adalah pihak pemerintah sudah mempersiapkan tiga opsi, seperti skema jika semua calon jamaah dengan total 221 ribu orang diberangkatkan. Kemudian pembatasan kuota jika pandemi tersebut belum selesai dan vaksin belum juga ditemukan. Selain itu adanya pembatalan keberangkatan jika Arab Saudi tidak mengizinkan dan tidak memberikan kuota haji.

Kementerian Agama sedang melakukan mitigasi ketiga skema tersebut. Termasuk untuk dampak yang diberikan pada akomodasi, konsumsi, transportasi, kesehatan sampai dengan biaya perjalanan ibadah haji.

Menurut Hasani, yang terpenting untuk saat ini adalah semua pihak harus terus bahu membahu dan berusaha untuk terus mencegah penularan covid-19 dengan cara disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan secara maksimal meskipun vaksin sudah ditemukan.

Jika Negara Indonesia dapat menekan angka covid-19 dengan semaksimal mungkin, tentu saja penyebaran virus covid-19 yang mana menyerang sistem pernapasan tersebut, Hasani sangat yakin akan dapat membuat kerajaan Arab Saudi memberikan izin untuk warga Negara Indonesia untuk menunaikan ibadah haji.

Meskipun vaksin sudah ditemukan, para jamaah haji diwajibkan untuk tetap disipin dengan menerapkan protokol kesehatan. Hal tersebut karena merupakan vaksin yang paling efektif untuk mencegah penularan virus covid-19 antar manusia.

Jadi, itulah sedikit informasi yang dapat diketahui mengenai keterkaitan antara vaksin covid-19 dan haji. Dengan adanya informasi tersebut tentu saja akan membuat harapan akan dibukanya ibadah haji di tahun depan akan semakin besar.

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *